Ulang Tahun ke-127 Inge Lehmann Diperingati Google

Ulang Tahun ke-127 Inge Lehmann

Google Doodle pada tanggal 13 Mei 2015 hari ini menghadirkan sosok Inge Lehmann. Dia merupakan penemu inti bumi kelahiran 13 Mei 1888.

Pada tampilan halaman muka Google hari ini, Inge Lehmann membuat doodle spesial untuk memperingati ulang tahun kelahiran tokoh yang memiliki nama lengkap Inge Lehmann ForMemRS tersebut yang ke-127.

Logo Google pada hari ini diganti dengan tema mengenai inti bumi. Huruf "O" yang ke-dua pada logo Google diubah dengan animasi gambar belahan bumi.Terlihat sebuah titik yang menggambarkan inti bumi di logo Google hari ini.

Inge Lehmann
Foto: Wikipedia

Inge Lehmann meninggal dunia pada 21 Februari 1993. Dia adalah keturunan Denmark yang ahli di bidang seismologi. Penemuannya mengenai inti bumi pada tahun 1936 membuat dirinya dikenang sampai sekarang ini.

Ketika itu dia menyatakan bahwa inti bumi tidak satu lingkup cair, namun mempunyai inti. Inti tersebut memiliki sifat fisik yang berbeda dengan yang ada di inti luar.

Inge Lehmann lahir dan dibesarkan di Osterbro, wilayah yang merupakan bagian dari Kopenhagen. Dia meraih gelar calon magisteri dalam ilmu fisika dan matematika selama dua tahun.

Saat dia kembali ke Denmark pada tahun 1923, dia menerima posisi di Universitas Kopenhagen sebagai asisten JF Steffensen, profesor ilmu aktuaria. Pada tahun 1928, dia lulus ujiannya di geodesi dan menerima posisi sebagai geodesist negara dan kepala departemen seismologi di Geodetical Institut Denmark yang dipimpin oleh Norlund.

0 Response to "Ulang Tahun ke-127 Inge Lehmann Diperingati Google"

Posting Komentar

wdcfawqafwef